Menyajikan Berbagai Berita, Peristiwa dan Informasi di Seputar Kota Kabupaten Blora dan Sekitarnya

Senin, 08 Mei 2017

Kasihan, Bayi Lucu Dibuang Orangtuanya di Muraharjo Kunduran

Bayi malang yang dibuang di Desa Muraharjo sedang digendong Ruslan. (foto: teg-ib)
BLORA. Senin pagi (8/5/2017) sekitar pukul 04.30 WIB, Desa Muraharjo Kecamatan Kunduran digegerkan dengan penemuan sesosok bayi mungil nan lucu yang tergeletak di depan rumah salah satu warga.

Bayi yang diketahui berjenis kelamin laki-laki tersebut ditemukan di teras depan rumah Sudarji (55) warga RT 01 RW 07 Desa Muraharjo Kecamatan Kunduran dalam kondisi tidur dengan berselimutkan kain berwarna merah.

Alangkah kagetnya Edi Purwanto (16) ketika keluar rumah hendak melaksanakan sholat subuh ke masjid menjumpai seorang bayi di depan rumah. Ia lantas memanggil Sudarji yang tidak lain adalah ayahnya untuk bersama-sama melihat dan memeriksa bayi tak dikenal itu.

Kondisi awal bayi yang ditemukan di depan rumah Sudarji. (foto: dok-ib)
“Saya mau subuhan, ternyata di depan rumah ada bayi. Kaget saja, kok ada bayi di depan tanpa ada keterangan surat atau tulisan apapun. Mungkin ini diletakkan orangtuanya dini hari tadi,” ujar Edi, Senin siang (8/5/2017).

Menurutnya, setelah ditemukan, bayi tersebut lantas dibawa ke dalam rumah. Tetangga silih berganti berdatangan guna melihat bayi malang itu. Mereka mencoba mengenali bayi, naum tidak satupun warga yang mengetahui siapa orang tuanya.

Guna memastikan kondisi kesehatan si jabang bayi yang diperkirakan baru berusia satu minggu itu, ia membawa bayi tersebut ke puskesmas untuk diperiksa. Ternyata bayi dalam kondisi sehat dan normal.

Tidak berselang lama datanglah petugas dari Polsek Kunduran untuk melakukan penyelidikan guna mencari orangtua yang sengaja membuang anaknya di depan rumah warga tersebut. Ternyata menurut Kapolsek Kunduran AKP Agus Budiyana tidak ada saksi mata yang melihat orang meletakkan bayi.

Sampai saat ini Polsek Kunduran masih melakukan penyelidikan kasus penemuan bayi ini. Sedangkan kondisi bayi sampai saat ini dalam keadaan sehat,” ucap AKP Agus Budiyana.

Kini bayi lucu itu diasuh oleh Ruslan (36) warga Desa Muraharjo dan diberi nama Muhammad Al Rizki. Ia berharap dikemudian hari orangtuanya akan sadar dan kembali menjemput anaknya. Belum diketahui pasti apa penyebab pembuangan bayi itu. (teg-infoblora)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

SUARA BLORA MENYAJIKAN INFORMASI BERITA PERISTIWA SEPUTAR WILAYAH KOTA BLORA DAN SEKITARNYA

Sponsor